Mendikbud: Akses Internet Jadi Tantangan Konsep Merdeka Belajar di Lokasi Terpencil

Advertisement

Mendikbud: Akses Internet Jadi Tantangan Konsep Merdeka Belajar di Lokasi Terpencil

Rabu, 06 Mei 2020

UN Dibatalkan, Ujian Kenaikan Kelas Bisa Pakai Online Tidak Dalam ...

Belajardirumah.org -  Menteri pendidikan dan kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim menyebut konsep Merdeka Belajar dapat menguntungkan perguruan tinggi (PT) atau universitas di lokasi terpencil jika kebutuhan akses internet terpenuhi.

Konsep Merdeka Belajar yang dilakukan daerah, dapat mengintegrasikan kearifan lokal, dimana mahasiswa bisa bebas memilih kurikulum yang lebih relevan, atau industri yang relevan di daerah masing-masing.

“Tidak semua pengajaran hanya bisa terjadi di kampus, tapi juga bisa dilakukan di berbagai institusi lainnya, baik di industri, non profit, dan sebagainya,” ujar Mendikbud dalam kuliah daring, Selasa (5/5/2020).

Mendikbud menyadari adanya tantangan akses internet atau data dan keterbatasan finansial mahasiswa di daerah terkait konsep Merdeka Belajar.

Pihaknya masih berusaha mencarikan solusi dan jalan keluar dari persoalan yang ada di daerah, maupun bantuan yang tepat untuk diberikan.

Namun, dia optimis konsep Merdeka Belajar yang digagasnya bersama Kemendikbud akan memberikan dampak yang lebih baik bagi PT atau Universitas yang ada di daerah terpencil.

“Kalau Merdeka Belajar dipaksa, namanya bukan Merdeka Belajar,” ujar Nadiem

“Konsep Merdeka Belajar adalah opsi kemerdekaan, artinya dia punya opsi untuk melakukan belajar secara online dan opsi pembelajaran di luar kampus, maupun opsi melakukan aktivitas yang tidak hanya bersifat akademis tapi juga parktis. Jadi ini diberikan kebebasan, tapi juga tidak dipaksa,” lanjutnya

Sumber ; Tribunnews