RESMI DIBUKA ! Hingga 25 Oktober 2020, Berikut Ini Cara Daftar BLT UMKM Rp2,4 Juta Tahap 2, Kuota Terbatas BURUAN DAFTAR !

Advertisement

RESMI DIBUKA ! Hingga 25 Oktober 2020, Berikut Ini Cara Daftar BLT UMKM Rp2,4 Juta Tahap 2, Kuota Terbatas BURUAN DAFTAR !

Sabtu, 17 Oktober 2020

Belajardirumah.org -    Pendaftaran BLT UMKM Rp2,4 juta tahap 2 resmi dibuka pada 13 Oktober 2020 hingga 25 Oktober 2020. Kali ini, Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) hanya menyediakan kuota sebanyak 3 juta penerima.


Para pengusaha yang berhak menerima BLT UMKM Rp2,4 juta ini adalah WNI, mempunyai NIK, memiliki usaha mikro, bukan ASN, TNI/Polri serta pegawai BUMN/BUMD.


Kemudian, pengusaha UMKM itu tidak sedang menerima kredit atau pembiayaan dari perbankan dan KUR serta melampirkan Surat Keterangan Usaha (SKU) bagi pelaku usaha mikro yang memiliki KTP dan domisili usaha yang berbeda.


Sementara untuk mengakses Banpres produktif untuk usaha mikro atau BLT UMKM Rp2,4 juta ini diusulkan oleh pengusul di antaranya:


1. Dinas yang membidangi Koperasi dan UKM


2. Koperasi yang telah disahkan sebagai badan hukum


3. Kementerian atau lembaga, dan


4. Perbankan dan perusahaan pembiayaan yang terdaftar di OJK.


Calon penerima bantuan UMKM Rp 2,4 juta ini dapat melengkapi data usulan kepada pengusul, dengan membawa persyaratan sebagai berikut:


1. Nomor Induk Kependudukan (NIK)


2. Nama Lengkap


3. Alamat tempat tinggal sesuai KTP


4. Bidang Usaha


5. Nomor Telepon


Bantuan bagi para pelaku UMKM hanya diberikan satu kali saja yang langsung ditransfer ke rekening masing-masing pengusaha.


Pendaftaran untuk mendapatkan BLT UMKM Rp2,4 juta ini awalnya dapat dilakukan secara online melalui laman https://siapbersamakumkm.kemenkopukm.go.id/.


Namun, karena situs tersebut akhir-akhir ini tidak bisa diakses, maka munculah alternatif baru dalam mekanisme pendaftarannya.


Berikut ini cara daftar BLT UMKM Rp 2,4 juta secara manual:


1. Pelaku usaha mesti mendatangi Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah (Kadiskop UKM ) Kabupaten/Kota di wilayah masing-masing.


2. Untuk memudahkan proses verifikasi, pendaftar diharap untuk memberikan informasi tentang kondisi usaha secara spesifik.


Penerima yang lolos dalam program bantuan UMKM ini nantinya akan mendapat pemberitahuan melalui pesan singkat (SMS) oleh bank penyalur.


Setelah menerima pesan singkat (SMS), penerima BLT UMKM Rp 2,4 juta harus melakukan verifikasi ke bank penyalur yang sudah ditentukan, agar dapat segera mencairkan dana dari pemerintah sebesar Rp2,4 juta.


Jika penerima bantuan tidak dilakukan pencairan atau konfirmasi, maka pihak perbankan harus mengembalikan dananya kembali ke pemerintah.


Bagi pelaku usaha yang tidak memiliki rekening, maka akan dibuatkan rekening baru pada saat pencairan oleh bank penyalur (Bank BRI, BNI, dan Syariah Mandiri).


Program Banpres Produktif ini merupakan program Pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah yang bertujuan untuk membantu usaha mikro agar bertahan di tengah pandemi Covid-19.


Sebelumnya, pendaftaran program BLT UMKM Rp 2,4 juta ini hanya sampai September 2020. Namun untuk memulihkan terus usaha-usaha mikro yang terdampak Covid-19, maka pemerintah memperpanjang program bantuan ini hingga 2021.