SELAMAT yaa! 1 Juta GURU HONORER Kategori Ini Siap Ikuti Pemberkasan dan Pengangkatan JADI ASN dari Kemendikbud

Advertisement

SELAMAT yaa! 1 Juta GURU HONORER Kategori Ini Siap Ikuti Pemberkasan dan Pengangkatan JADI ASN dari Kemendikbud

Jumat, 27 Januari 2023

  Bantuanguru.com -  Mendikbud Nadiem Makarim terus berupaya agar para guru honorer yang lulus passing grade segera diangkat jadi ASN PPPK.

Menurutnya, para guru honorer yang sudah bertahun-tahun mengabdi perlu mendapat penghargaan dari pemerintah.

Penghargaan yang dimaksudkan Mendikbud Nadiem Makarim berupa pengangkatan mereka menjadi ASN.

“Karena itulah kita harus bergotong-royong agar target kita untuk mengangkat 1 juta guru honorer menjadi PPPK bisa tercapai mulai tahun ini,” kata Mendikbud Nadiem Makarim saat peringatan Hari Guru Nasional 2022 yang lalu.

Mendikbud Nadiem menjelaskan bahwa pihaknya kini terus berupaya untuk terus bergotong-royong agar supaya target Kemendikbud bisa tercapai.

Salah satu target Kemendikbud saat ini adalah mengangkat satu juta guru honorer menjadi ASN PPPK.

Kata Mendikbud Nadiem Makarim sudah saatnya  semua pemangku kepentingan dalam bidang pendidikan, menyamakan persepsi dalam  menentukan arah perjalanan pendidikan ke arah yang lebih baik.

“Yakni pendidikan Indonesia yang maju dan berkualitas dan memerdekakan,” kata mantan Bos Gojek ini.

Saat ini kata dia, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan fokus pada pengangkatan guru honorer menjadi ASN PPPK.

“Saya tidak menutup mata, bahwa masih banyak hal yang perlu disempurnakan dalam program ini,” sebutnya.

Oleh karena itu Kemendikbud saat ini terus melakukan berbagai hal untuk menuntaskan pengangkatan guru honorer yang selama ini masih menjadi masalah yang cukup besar.

Salah satu tantangan yang saat ini dibenahi Kemendikbud adalah jumlah guru honorer yang sudah lulus passing grade atau masuk dalam kategori P1.

Berdasarkan ketentuan sebelumnya bahwa guru honorer yang sudah lulus passing grade tinggal menunggu SK pengangkatan.

Namun demikian hingga saat ini masih ada ratusan ribu guru honorer yang sudah lulus passing grade namun belum ada kejelasan penempatan.

Karena itu fokus Kemendikbud saat ini menuntaskan masalah tersebut. Paling tidak di tahun ini, sudah ada Kejelasan formasi dan penempatan guru honorer yang sudah masuk kategori P1 tersebut.

Sehingga target Kemendikbud yang akan mengangkat satu juta guru honorer menjadi ASN PPPK itu bisa terealisasi secara bertahap. ***